CYBERSULUT.NET – Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Serentak 2020 di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) 9 Desember mendatang, sejumlah Pasangan calon (Paslon) partai pengusung yang akan bertarung mulai mempersiapkan diri dengan berbagai kegiatan pencitraan.
Namun hal tersebut tak nampak pada sosok Maximiliaan Jonas Lomban (MJL), yang hingga saat ini menjabat sebagai Walikota Bitung.
Ketua DPW Nasdem Sulut yang digadang untuk maju satu periode lagi di Pilkada Bitung ini, memilih tetap fokus menjalankan tugas pemerintahan sebagai Walikota, ketimbang sibuk melakukan pencitraan diri dalam menghadapi Pilkada Bitung 2020.
“Saya tetap berupaya melaksanakan tugas saya selaku Walikota Bitung karena itu adalah tugas utama saya, yang juga harus bertanggung jawab atas kepercayaan warga Bitung yang diberikan kepada saya. Keseharian saya tetap menerima tamu dari unsur masyarakat dan juga rapat dengan para jajaran Pemerintah Kota Bitung,” ungkap Maximiliaan Jonas Lomban, yang karirnya sebagai birokrat pernah menjabat Sekretaris Kota (Sekot) Bitung.
Lanjut dikatakan Max Lomban yang juga pernah dipercaya sebagai Wakil Walikota di 2011-2016 ini, untuk urusan politik sebagai Ketua DPW Partai NasDem Sulut, dirinya mengaku tetap menjadwalkan waktu khusus tanpa mengenyampingkan urusan pemerintahan.
“Urusan sebagai Ketua Partai tetap dijalankan memanfaatkan waktu kosong dan tak mengganggu urusan pemerintahan yang menjadi prioritas. Intinya menjadi Walikota itu, harus cermat membagi waktu untuk pemerintahan, politik hingga keluarga,” tandas Lomban.
Terpantau media beberapa hari belakangan ini, Walikota Maximiliaan Lomban mengawali kerja dengan menerima sejumlah aspirasi masyarakat yang sudah datang sejak pagi di rumah dinas. Menuju kantor Walikota, Max Lomban langsung mengumpulkan jajaran birokrat untuk rapat koordinasi terkait jalannya pemerintahan dan pembangunan di kota Bitung.
Christy Lompoliuw