Tingkatkan Pelayanan Untuk Masyarakat, Polda Sulut Luncurkan Program Police Corner

CYBERSULUT.NET – Hut Bhayangkara ke-73 menjadi momen bagi Kepolisian Daerah (Polda) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), untuk bertekad meningkatkan pelayanan yang
promoter dan terpercaya serta profesional.

Hal tersebut ditegaskan Kapolda Sulut Irjen Pol Remigius Sigid Tri Hardjanto melalui Wakapolda Sulut Brigjen Pol Karyoto SIK saat peluncuran program Police Corner, Jumat
(21/6/2019) di Manado Town Square (Mantos).

Dikatakan Wakapolda saat ditemui wartawan, demi mewujudkan tekad Polri kedepan semakin profesional dan terpercaya haruslah dibuktikan jajaran Polri dengan kinerja yang
baik kepada masyarakat.

“Salah satu pelayanan terbaik kita akan transparansikan seperti pengurusan SKCK, SIM hingga pelayanan reserse,” kata Karyoto.

Lanjut dia, ada juga program seperti police counter yakni Police Corner yang akan dibuka di tempat keramaian untuk melayani masyarakat.

“Nantinya di Police Corner tersebut, anda bertanya segala hal tentang pelayanan kami jelaskan. Anda punya masalah kami akan carikan solusi,” terang Karyoto.

Ditambahkannya, Polda Sulut siap menerima kritik maupun komplain demi menuju arah harapan yang lebih baik.

“Mau komplain atau kritik kami terima, dengan adanya kritik maka Polri akan semakin dewasa. Kita akan berupaya melakukan perubahan demi menuju arah harapan yang lebih
baik,” tukas Karyoto.

 

Oktaviana Mundung

Editor : Christy Lompoliuw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *