Peserta Ujian Paket di Kotamobagu Mulai Lakukan Simulasi UNBK

CYBERSULUT.NET– Menjelang Ujian Nasional (UN) pada 27 April mendatang, peserta ujian Paket B dan Paket C, melakukan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), bertempat di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Kotamobagu, Senin (19/03/2018).

 

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kotamobagu, Dra Rukmi Simbala melalui Kepala Bidang Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) dan Pendidikan Non Formal (PNF), Basri Patadjenu mengatakan saat ini ada 184 peserta peket C dan 84 peserta ujian paket B.

“Iya, ini merupakan simulasi ujian yang kedua kalinya. Dan, semua ini gabungan dari beberapa penyelenggara, yaitu dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Aruman, Handayani, dan dari Satuan Kelompok Belajar (SKB),” katanya.

Dirinya mengatakan, saat ini pemerintah mengratiskan biaya paket bagi masyarakat Kotamobagu.

“Ini gratis bagi masyarakat Kotamobagu, untuk membantu masyarakat mendapatkan ijazah, untuk melanjutkan pendidika  ke jenjang yang lebih tinggi,” jelasnya.

Terpisah, Fitraningsi Linggama, penyelenggara dari PKBM Aruman mengatakan, berdasarkan data yang ada, saat ini tercatat, ada 38 tahun yang mengikuti ujian ini.

“Yang paling tua 38 tahun. Tapi memang, kalau untuk Aruman sendiri, sengaja memproritaskan perangkat desa/kelurahan, baik Kepala RT atau RW,” singkatnya.

Penulis: Zul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *