Setiap Sudut RSUD Kotamobagu Ada CCTV

CYBERSLUT.NET- Keberadaan Closed Circuit Television (CCTV) saat ini sangat menguntungkan masyarakat dalam hal keamanan.

Dengan CCTV, kita pun dapat mengontrol lokasi yang dinginkan hanya dengan melihat dari layar monitor.

Di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotamobagu misalnya. Selain ketersediaan fasilitas medis, tingkat keamanan pun menjadi prioritas di rumah sakit terbesar di Bolmong Raya ini.

“Dengan adanya gedung baru Empat lantai di RSUD Kotamobagu, tentu tingkat keamanan harus dimaksimalkan. Seperti Satpam dan CCTV,” ujar David Wulur, warga Kotamobagu.

Kepala Tata Usaha (KTU) RSUD Kotamobagu, Rutman Lantong, mengatakan saat ini RSUD Kotamobagu sudah dipasangkan CCTV di berbagai sudut untuk memonitor aktifitas rumah sakit.

“Alhamdulillah, ada 30 buah CCTV yang dipasang di RSUD. Ini penting demi memaksimalkan pelayanan khususnya masalah keamanan di RSUD,” ujarnya, Jumat (10/8/2018).

Lanjut Rutman, CCTV juga sebagai jaminan kenyamanan bagi pasien di RSUD Kotamobagu.

“Setiap lantai dipasangkan CCTV. Pemasangan CCTV ini untuk memantau pelayanan di RSUD serta memberikan rasa aman bagi pasien juga para perawat dalam melaksanakan tugasnya. Dan di tempatkan pada titik yang sangat penting,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *