Jubir Virus Corona : Jaga Jarak Bukan Imbauan Lagi, Tapi Suatu “Perintah”

CYBERSULUT.NET – Juru bicara penanganan virus Corona Achmad Yurianto menyebut, masih ada penularan virus Covid-19 di kalangan masyarakat.

Menurutnya, kunci untuk meminimalisir penyebaran virus Corona ini dibutuhkan komitmen dari masyarakat.

“Kunci penyelesaian masalah (Covid-19) ini ada di tengah-tengah masyarakat Jaga jarak sosial di dalam berkomunikasi,” ujar Yurianto di Graha BNPB, Jakarta, Minggu (5/4/2020).

Dia menyebut, masyarakat harus komitmen dalam hal menjaga jarak sosial. Yurianto menegaskan, menjaga jarak sosial bukan lagi sebuah imbauan, melainkan perintah.

“Menjaga jarak sosial ini sudah bukan suatu imbauan lagi, tetapi sudah dimaknai sebagai suatu perintah yang harus kita laksanakan bersama,” uca dia.

Selain dengan menjaga jarak sosial, Yurianto juga terus menyarankan masyarakat untuk menjalani pola hidup sehat. Dia pun menganjurkan seluruh masyarakat untuk menggunakan masker demi mencegah penyebaran virus Corona Covid-19.

“Cuci tangan dengan sabun, menggunakan masker saat keluar rumah, hilangkan kebiasaan menyentuh wajah, mulut, menyentuh hidung, mata pada saat tangan kita tidak bersih. Oleh karena itu, sekali lagi, masker untuk semua,” tegas Yurianto.

Sebelumnya, Ketua Tim Pakar Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, masyarakat yang sehat dapat menggunakan masker kain untuk mencegah penyebaran virus Corona Covid-19. Menurut dia, masker kain cukup efektif dalam menangkal Corona.

“Sesuai hasil penelitian, masker kain dapat menangkal virus sebesar 70 persen,” kata Wiku dalam konferensi pers di Youtube BNPB, Minggu (5/4/2020).

Karena hanya mampu menangkal virus Covid 19 hingga 70 persen, Wiku meminta agar masyarakat tetap melakukan physical distancing atau jaga jarak antar manusia. Selain itu, masyarakat juga diingatkan agar tak meninggalkan rumah apabila tak perlu.

“Masyarakat diharapkan untuk tetap menjaga jarak saat di keramaian minimal 1 sampai 2 meter dan apabila tidak memiliki kegiatan penting di luar sebaiknya tetap tinggal di rumah,” jelasnya.

Wiku mengingatkan, agar masker kain dicuci secara rutin dengan menggunakan sabun. Untuk itu, dia menyarankan agar masyarakat mempunyai lebih dari 1 masker.

Sementara itu, masker N95 dan masker bedah diperuntukkan bagi tenaga medis. Khususnya, mereka yang merawat pasien terpapar Covid 19.

 

 

Sumber : Liputan6.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *