CYBERSULUT.NET – Antusiasme masyarakat untuk berpergian menggunakan transportasi udara di musim mudik Natal dan Tahun Baru 2019/2020 melalui bandara internasional Sam Ratulangi Manado mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan periode posko tahun sebelumnya.
Tercatat pergerakan penumpang mulai tanggal 19 desember 2019 hingga prediksi penerbangan terakhir pada tanggal 6 Januari 2020 atau selama 19 hari periode posko mengalami peningkatan sebesar 4% dengan total sekitar 134 ribu penumpang.
General Manager bandara internasional Sam Ratulangi Manado Minggus E T Gandeguai mengatakan hal ini cukup menggembirakan di tengah isu-isu mahalnya harga tiket, lesunya penerbangan namun terjadi kenaikan yang cukup di luar prediksi.
“Cukup di luar prediksi kami bahwa tumbuh empat persen dibandingkan tahun lalu,” ujar Minggus, usai penutupan posko terpadu angkutan udara Nataru 2019/2020, Senin (6/1/2020)
Sedangkan pergerakan pesawat tidak mengalami kenaikan dengan total 1.237 karena diganti dengan airbus 330 yang kapasitasnya lebih besar.
Kenaikan jumlah pergerakan juga terjadi pada lalu lintas udara pada kargo yakni naik 6% atau setara 789 ton dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
“Lebih banyak barang in daripada out, yang kita lihat adalah general cargonya, barang-barang online itu yang cukup banyak,” kata Minggus.
Adapun rata-rata per hari pergerakan penumpang sejumlah 7.047 pax, pergerakan pesawat sejumlah 65, dan kargo sejumlah 41 ton.