CYBERSULUT.NET – Suasana berbeda nampak terlihat di kelurahan Ternate Baru, kecamatan Singkil, Kota Manado, Sulawesi Utara siang itu. Hal ini dikarenakan Remaja Masjid Jami Miftahul Jannah menggelar acara yang penuh kekeluargaan, yakni halal bihalal dan gebyar ketupat raya, Sabtu (22/6/2019).
Acara yang mengusung tema “Merajut Silaturahmi, Mempererat Ukhuwah dan menjunjung tinggi nilai toleransi itu digelar untuk mempererat jalinan ukhuwah Islamiyah antar sesama masyarakat kelurahan Ternate Baru.
“Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antar sesama masyarakat Kelurahan ternate baru” ujar ketua panitia, Idham Adrias
Menurur Idham, Halal bihalal merupakan refleksi wujud manusia sebagai mahluk sosial. “Betapa seseorang membutuhkan orang lain. Berbeda adalah takdir Tuhan namun menjaga kebersamaan adalah sebuah pilihan,” kata Idham Adrias.
Ketua Pemuda Remaja Wawan Achmad bersama panitia pelaksana juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Hi. Mahmud Turuis, salah satu direksi Bank SulutGo yang telah memberikan sumbangan dana kepada panitia.
“Kegiatan ini juga dapat terlaksana atas kerjasama pemuda remaja Masjid Jami miftahul jannah dengan Badan Takmirul Masjid (BTM), Keimaman, Ibu-ibu majelis taklim dan masyarakat Ternate Baru,” ujar Wawan
Wawan juga mengajak kepada semua masyarakat untuk menjadikan perayaan halal bihalal ini sebagai momentum menguatkan persaudaraan dan memperkokoh kerukunan di Kota Manado.
“Dengan saling maaf memaafkan kita perbaiki dan perkuat silaturahmi yang baik,” pungkasnya.