Peringati HUT Kotamobagu Diparbud Siapkan Festival Kuliner Khas Daerah

CYBERSULUT.NET – Dalam rangka memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kotamobagu ke-11 pada 23 Mei mendatang, berbagai kegiatan akan digelar Pemkot Kotamobagu.

Salah satunya festival kuliner khas daerah. Menariknya, dengan mengundang Chef profesional asal Jakarta, kuliner khas Mongondow akan dilombakan.

“Kita akan lombakan. Seperti binago’an, binarundak, kulipot, sinorang, dan semua jenis masakan khas daerah,” ujar Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Diparbud) Agung Adati, Selasa (24/4/2018).

Kegiatan yang akan dipusatkan di Lapangan Mogolaing lanjut Agung, akan menampilkan berbagai macam pameran hingga mendatangkan artis Nasional.

“Kita akan datangkan Gio Idol pada konser HUT Kotamobagu. Untuk itu kepada para peserta yang ingin mengikuti lomba festival kuliner tradisional khas Mongondow, mulai hari ini pendaftarannya dibuka,” kata Agung.

Menurut Agung, festival kuliner tradisional ini dilakukan guna menggali potensi serta melestarikan makanan tradisional khas daerah.

“Hari ini kita akan tecnical meeting untuk kegiatan ini. Hingga siang ini sudah ada 27 kelompok yang mendaftar,” kata Agung

Ditambahkannya, secara teknis festival kuliner khas Mongondow ini meliputi demo masak, lomba masak, bazar kuliner, hiburan dan berbagai aktraksi-atraksi kesenian daerah.

”Bagi peserta lomba silakan membuat kelompok yang terdiri dari 5 orang anggota. Dan setiap kelompok dipersilahkan membuat menu masakan khas Mongondow dengan kreasi masing-masing,” katanya.

Penulis: Zul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Continue copy, click home