CYBERSULUT.NET – Personil Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Nick Adicipta Lomban meminta dinas terkait pemerintah Sulut untuk turun langsung mengawasi pasokan hewan kurban jelang Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya kurban yang jatuh pada 30 Juli 2020.
Ditegaskan Ketua Fraksi Nasdem DPRD Sulut ini, hal tersebut guna mencegah masuknya hewan kurban yang tidak sehat dan harga di pasaran diatas kemampuan masyarakat.
“Sebaiknya ada koordinasi antar Dinas terkait dalam hal pengawasan masuknya hewan kurban serta kualitas kesehatannya hingga harga di pasaran,” kata Lomban kepada media, Jumat (17/7/2020).
Menurut Lomban, selain pengawasan kualitas hewan kurban dan harga di pasaran, penyalurannya juga harus diawasi tepat sasaran khususnya bagi fakir miskin.
“Diharapkan para warga yang tidak mampu bisa menerima pembagian hewan kurban secara merata,” tukas Politisi Nasdem dari Dapil Bitung-Minut ini.
Christy Lompoliuw