CYBERSULUT.NET – Nama pemuda asal Kabupaten Minahasa Selatan(Minsel), Rafael Malalangi yang viral di media sosial (Medsos) karena sempat dinyatakan lulus dalam seleksi anggota Polri TA 2021 lalu kemudian namanya menghilang saat pengumumuan, mendapat perhatian dari Srikandi yang duduk di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulut, Sandra Rondonuwu.
Dikatakan Sandra Rondonuwu, setelah melakukan komunikasi dengan pihak keluarga Rafael Malalangi, dirinya berupaya mencari keadilan bagi Rafael yang dengan semangat mengikuti berbagai tes agar bisa lulus sebagai anggota Polri.
“Saya langsung melakukan koordinasi dengan instansi terkait yang ada di pemerintah pusat maupun daerah, agar permasalahan tersebut dapat segera diselesaikan,” ungkap Sandra Rondonuwu.
Sandra pun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung penuh upaya dirinya dalam memperjuangkan, hak dari Rafael Malalangi dalam menggapai citanya menjadi anggota Polri.
“Mari kita doakan dan dukung bersama, sehingga nama baik Rafael maupun keluarga bisa dikembalikan dan Rafael mendapatkan hak sebagaimana semestinya,” kata Sandra Rondonuwu.
Diketahui dalam beberapa postingan di Medsos, Kamis (29/7/2021), Rafael Malalangi (peserta calon BINTARA POLRI) warga Pinapalangkow Minsel dimana dalam seleksi Anggota Polri TA 2021 di nyatakan Lulus melalui Live streaming dan kemudian pada pengumuman selanjutnya nama Rafael sudah tidak ada.
Bintara adalah golongan pangkat ketentaraan dan kepolisian yang lebih rendah dari Letnan Dua/Inspektur Polisi Dua, dan lebih tinggi dari Kopral/Ajun Brigadir Polisi.
REDAKSI