Kelapa Sulut Kaya Manfaat, Bupati Joune Ganda Regenerasi Kelapa Tua

Bupati Minut, Joune Ganda bersama Walikota Bitung, Maurits Mantiri saat berkunjung ke Balai Penelitian Palma (Balitka) di Desa Mapanget Kecamatan Talawaan, Senin (12/4/2021).

CYBERSULUT.NET – Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda optimis salah satu komoditi unggulan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yakni tanaman kelapa memiliki banyak manfaat untuk dikelolah dengan teknologi modern.

“Pohon kelapa itu kaya akan manfaat, misalnya Virgin Coconut Oil (VCO) yang merupakan ekstrak dari minyak kelapa yang masih segar mengandung asam lemak baik (fatty acid) yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, bahkan diklaim bisa menjadi anti virus,” ungkap Bupati Joune usai melakukan kunjungan ke Balai Penelitian Palma (Balitka) bersama Walikota Bitung, Maurits Mantiri di Desa Mapanget Kecamatan Talawaan, Senin (12/4/2021).

“Kami akan bekerja sama dgn Balitka Palma utk mengambangkan kelapa dan pohon aren di Minut,” sambung Bupati Joune.

Bupati Joune pun menghimbau kepada masyarakat yang memiliki perkebunan, untuk tetap aktif membudidayakan tanaman kelapa sehingga menghasilkan buah kelapa terbaik sebagaimana Provinsi Sulut dikenal dengan daerah Bumi Nyiur Melambai.

“Instansi terkait Pemkab Minut untuk segera melaksanakan regenerasi tanaman kelapa yang sudah tua, serta menggelar sosialisi dan pelatihan kepada para petani tentang pengelolaan produk turunan dari pohon kelapa,” tukas Bupati Joune.

 

 

Beriel. L

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *