Apresiasi Pesta Adat Tulude Minut Sukses, Joune Ganda : Terima Kasih Atas Kepercayaan Saudaraku

CYBERSULUT.NET – Ketua Umum Panitia Pesta Adat Tulude Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda mengapresiasi partisipasi masyarakat yang sudah memeriahkan pesta adat Tulude yang digelar, Sabtu (8/2/2019) di desa Munte kecamatan Likupang Barat, Kabupaten Minahasa Utara (Minut).

Menurut, CEO Raewaya Grup ini, dipercayakan menjadi Ketua Umum Panitia Pelaksana Tulude tahun 2020, menjadi kesempatan untuk mengenal lebih dekat adat dan budaya warga Nusa Utara khususnya yang menetap di Kabupaten Minut.

“Secara pribadi, saya menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan saudara-saudaraku, Manga Gahgurang, Tuari, Iakang kepada saya sebagai Ketua Umum Panitia Pelaksana Tulude tahun 2020” ujar Joune Ganda yang digadang sebagai Bakal Calon Bupati di Pilkada Minut 2020.

Dalam kesempatan tersebut, Joune Ganda pun menghimbau masyarakat Nusa Utara agar bisa terus menjaga kerukunan dan saling menjaga keamanan bersama masyarakat yang ada di tanah Minahasa.

“Mari dukung terus program pemerintah dan ikut berpartisiasi pembangunan, sehingga masyarakat Nusa Utara bisa menjadi salah satu faktor keberhasilan dalam membangun Kabupaten Minut,” pungkas Wakil Ketua bidang ekonomi DPD PDIP Sulut ini.

Hadir dalam kesempatan tersebut ketua BAMUSKISST Edwin Silangen, Ketua DPRD Minut Denny Lolong, Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey, Bupati Minahasa Selatan Cristiany Euginia Paruntu, Wakil Bupati Kepulauan Sangihe Helmud Hontong, dan Kapolresta Minut Grace serta anggota DPRD Sulut Berty Kapojos.

 

Christy Lompoliuw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *