CYBERSULUT.NET – Dibeberapa daerah, nama Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mulai digaungkan untuk maju sebagai calon wakil presiden berpasangan dengan Joko Widodo. Di Manado, Relawan Jokowi – Cak Imin Pe Tamang Sulawesi Utara (Sulut) dideklarasikan oleh pemuda yang tergabung dalam relawan Jokowi – Cak Imin.
Koordinator Relawan, Septian Paat mengatakan, relawan yang terbentuk ini tidak terikat dengan partai politik karena hanya berdasarkan keinginan mendukung Jokowi-Cak Imin.
“Deklarasi ini sudah ketiga kalinya dimana sebelumnya dilaksanakan di Gorontalo dan Maluku. Untuk komposisi relawan ini banyak dengan anak muda. Namun itu tidak membatasi semua umur untuk menjadi relawan,” jelas Paat, Jumat (2/2/2018).
Menurut Paat, figur residen Jokowi perlu didampingi oleh seorang wakil yang dapat mendukung visi Jokowi, dan figur itu ada pada Cak Imin, sebagai pemimpin dan politisi, Cak Imin dianggap memiliki komitmen yang kuat terhadap Kebhinekaan dan NKRI.
“Cak Imin juga kami anggap mampu memahami aspirasi kaum muda yang memiliki semangat pembaruan serta mendukunh peran perempuan yang lebih aktif dalam kehidupan sosial, politik dan ekonomi,” ujar Paat.
Ke depan lanjut Paat, Relawan Jokowi – Cak Imin Pe Tamang berencana akan membuat berbagai kegiatan termasuk salah satunya Jambore Nasional se Indonesia Timur yang akan dilaksanakan di Manado.
“Nanti rencananya kita akan mengundang Jokowi dan Cak Imin datang ke sini dalam kegiatan Jambore itu,” pungkasnya.
Editor : Christy Lompoliuw/ss