CYBERSULUT.NET – Kebutuhan masyarakat Sulawesi Utata (Sulut) terlebih di Kota Manado akan kenyamanan dan keasrian di daerah perkotaan akan segera menjadi kenyataan. Hal tersebut sebagaimana upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut untuk membangun kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di salah satu lokasi di Kota Manado.
Kepada sejumlah wartawan, Senin (03/09/2018) siang tadi, Kepala Biro Perlengkapan Pemprov Sulut Jemmy Ringkuangan mengatakan, Pemprov Sulut telah merencanakan pembuatan RTH di daerah Bumi Beringin.
“Dengan rencana itu, maka rumah dinas pimpinan DPRD Sulut dan sebagian rumah dinas pejabat Eselon II Pemprov yang jelas merupakan tanah Pemprov Sulut akan dibongkar kemudian dibangun menjadi RTH bagi warga,” jelas Ringkuangan.
Adapun untuk fungsinya, lanjut Ringkuangan, pembangunan tersebut sangat diperlukan sebagai sarana pendukung masyarakat.
“Mengingat RTH akan menjadi lokasi bagi warga terlebih untuk anak-anak bermain dan warga bersosialisasi. Dan saat ini RTH memang sangat diperlukan. Siapa saja bisa memakai RTH,” tuturnya.