CYBERSULUT.NET – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Rizya Ganda Davega, Jumat (18/11/2022) melantik pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) di JG Center Minut.
“Atas nama Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Minahasa Utara Tahun 2022 menyambut gembira, sekaligus memberikan apresiasi untuk kegiatan pelantikan Pengurus Dekranasda Kabupaten Minut tahun 2022,” kata Rizya.
Dikatakan Rizya, Derkranasda adalah lembaga independen dan nirlaba sebagai wadah berhimpunnya segenap pemangku kepentingan dibanding seni kerajinan di Indonesia.
“Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, Dekranasda sebagai mitra pemerintah untuk menggali, melindungi, melestarikan, membina dan mengembangkan seni kerajinan berbasis warisan nilai budaya bangsa untuk kesejahteraan pengrajin,” tutut Rizya.
“Saya berharap semoga Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dapat menjadi cahaya di masa sekarang ini dan terus berkreasi untuk kesejahteraan para pengrajin,” tutup Rizya.
Sebelumnya, Bupati Minut Joune Ganda yang membuka rangkaian kegiatan tersebut mengatakan, Pemkab Minut terus mendukung kegiatan yang dilakukan selama ini oleh Dekranasda Minut.
“Ini dalam rangka mengaktifkan serta mengkolaborasikan dan memberi kesempatan kepada setiap potensi yang ada di Minut. Terlebih kita memiliki Likupang yang masuk dalam DPSP. Tentunya dukungan Dekranasda sepenuhnya akan memberi dampak pada sektor pariwisata,” tutur Bupati Joune Ganda.
Ditambahkan Bupati berlatarbelakang pengusaha sukses, kita berharap Dekranasda akan mampu ikut berkontribusi mengangkat Kabupaten Minut di tingkat provinsi maupun nasional.
“Dalam waktu dekat Dekranasda juga akan diikutkan berpartisipasi dalam tingkat internasional yang dibalut dalam kegiatan pameran di Italia Kota Milan, sesuai petunjuk Pemprov Sulut. Ini tentunya peluang sangat besar bagi kita untuk memperkenalkan potensi yang ada di Minut hingga internasional,” ungkap Bupati Joune Ganda.
Dirinya pun mengingatkan kepada para pengurus yang baru dilantik, agar menjaga kekompakan.
“Perbedaan pendapat itu biasa, tapi apa yang menjadi tujuan utama Dekranasda harus diutamakan, karena itu semua untuk nama harum Kabupaten Minut,” kuncinya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua Dekranasda Minut Kristi Lotulung Arina, Sekda Novly Wowiling, serta para pengerajin lokal.
REDAKSI