Diduga Sakit Jantung, Seorang Karyawan Swasta Ditemukan Tak Bernyawa di Perkebunan

CYBERSULUT.NET – Bernard H Mewo (69) seorang karyawan swasta asal Desa Sea, Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara ditemukan dalam kondisi tak bernyawa seusai keluar dari rumahnya, Senin (10/6/2019) sekira pukul 18.00 Wita.

Menurut keterangan istri almarhum Martje D Bualo, suaminya keluar rumah sekira pukul 18.00 wita menuju ke perkebunan yang di dekat rumah mereka. Berselang setengah jam kemudian dirinya bersama anak menantunya mencari keberadaan almarhum.

Setelah mencari, almarhum ditemukan tergelatak di tanah dalam keadaan tidak bergerak dan sudah tidak bernyawa. Penemuan itu langsung dilaporkan ke pemerintah desa setempat.

Kaporesta Manado Kombes Pol Benny Bawensel melalui Kasubag Humas Polresta Manado Iptu Tommi Oroh saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Dari keterangan kedua saksi, Istri dan anak menantu bahwa sekitar pukul 19.00 wita, almarhum ditemukan sudah tidak bernyawa di sekitar areal perkebunan dekat rumah mereka,” ujar Kasubag Humas Iptu Tommi Oroh, Selasa (11/6/2019).

Penemuan tersebut menurut mantan Kapolsek Tompaso itu langsung dilaporkan pihak keluarga ke pemerintah desa setempat dan kepolisian.

Mendapat laporan tersebut, pihak kepolisian dari Polsek Pineleng langsung mendatangi dan mengolah tempat kejadian perkara. Pihak keluarga sendiri menolak untuk dilakukan otopsi dengan menandatangani surat keterangan mengetahui hukum tua desa sea.

“Dari pihak keluarga mengatakan kalau korban sudah lama ada riwayat sakit jantung dan juga tidak ada tanda-tanda kekerasan hingga keluarga menerima kematian korban dan menolak untuk dilakukan otopsi terhadap korban,” pungkas Kasubag humas yang murah senyum itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Continue copy, click home