CYBERSULUT.NET – Kepemimpinan Walikota Manado, Andrei Angouw (AA) dan Wakil Walikota, Richard Sualang (RS) genap 1 tahun, Selasa (10/05/2022).
Ketua DPD PSI Kota Manado, Jurani Rurubua dalam catatan khusus yang dibagikan di media sosial menilai, pada dasarnya kepemimpinan AA-RS memiliki warna yang baik bagi pembangunan Kota Manado.
Menurut wakil rakyat yang duduk di DPRD Kota Manado ini, banyak perubahan menuju perkembangan dari sektor tata kelola pemerintahan hingga kebijakan infrastruktur yang membuat kota Manado lebih indah dan tidak banjir lagi seperti beberapa tahun yang lalu.
“Jalan-jalan rusak yang bertahun-tahun tidak diperbaiki, di tangan AA-RS beberapa telah diselesaikan.. Setiap elemen sepantasnya mengapresiasi 1 tahun berjalannya roda kepemimpinan tersebut,” kata Jurani Rurubua.
Meskipun demikian, menurut Jurani masih ada bermacam evaluasi juga patut menjadi catatan rekomendasi yang perlu disodorkan kepada pemerintah saat ini, dari aduan masyarakat secara langsung maupun hasil observasi di lapangan.
Adapun catatan khusus Jurani Rurubua di 1 Tahun kepemimpinan AA-RS ;
– Pemerintah hari ini cenderung mengutamakan pembangunan infrastruktur, namun kurang dalam merealisasikan bantuan sosial kepada masyarakat. Ini tidak salah, tetapi berpengaruh terhadap hajat hidup orang banyak.
– Terdapat kebijakan yang menimbulkan polemik di tengah masyarakat, diantaranya kebijakan insentif rohaniawan, renovasi rusun, dan beberapa kebijakan lainnya
– Hearing antara legislatif, eksekutif dan pihak terkait jarang dilakukan. Sehingga kontrol anggota dewan tidak signifikan.
– Sulitnya lapangan pekerjaan, apalagi pasca kebijakan new normal dilakukan, banyak warga yang di PHK, sehingga butuh aksi pemerintah untuk berperan mengurangi pengangguran.
– Manado sempat menjadi kota yang darurat begal, premanisme. Sehingga itu, penting kiranya jajaran pemerintah disemua tingkatan bekerja optimal bersama aparat untuk menjaga keamanan warga.
– Di tengah kesulitan Ekonomi baik pendapatan gaji yang tidak optimal, pendapatan hasil usaha yg merosot namun Harga kebutuhan pokok menjulang tinggi, sehingga peran pemerintah dibutuhkan untuk menjaga stabilitas ekonomi.
Dikatakan Jurani Rurubua, dari sekian banyak catatan di atas, kepemimpinan AA-RS selalu berupaya memberikan yang terbaik. Sehingga itu, fungsi kontrol Kami di DPRD Kota Manado dipastikan akan terus bergulir.
“Selamat atas 1 tahun AARS dalam memimpin Kota Manado, banyak PR yang harus dikerjakan dengan sungguh-sungguh,” tukas Jurani Rurubua.
REDAKSI