Uji Bakat, UNDERATED SUPERSTAR Optimis Juara Kompetisi 3×3 ROAR Megamas KU 14 Boys

CYBERSULUT.NET – 21 tim dipastikan akan saling unjuk bakat dalam kompetisi 3×3 ROAR Megamas Kategori Umur (KU) 14 yang akan dilaksanakan, Sabtu (16/09/2023).

Setiap tim yang akan adu skill bola basket 3 melawan 3 dengan 1 pemain cadangan tersebut, tentu memiliki hasrat dan ambisi untuk menjuarai kompetisi tersebut.

Optimisme memenangkan kompetisi tersebut ditegaskan tim UNDERATED SUPERSTAR yang diinisiasi Rafael Fabio Jules Rengkung dan Sergio Thomas Giovani Djarumia yang menggandeng Avior Elnad Jan Kalesaran yang sudah berpengalaman mengikuti kompetisi bola basket serta Timothy Rey Walelang.

Saat bincang santai bersama CYBERSULUT di kawasan Megamas Manado, tim UNDERATED SUPERSTAR mengungkapkan kalau motivasi terbesar mereka berpartisipasi dalam kompetisi tersebut, untuk menunjukan dan menguji bakat mereka dalam kompetisi turnamen bola basket.

“Kami ingin menunjukan bakat di dunia bola basket yang selama ini bisa dikatakan belum pernah mengikuti ajang kompetisi, selain teman kami Avior Kalesaran,” kata Rafael Rengkung.

Menurut Rafael, motivasi membentuk tim untuk mengikuti kompetisi 3×3 ROAR Megamas, berawal dari tidak ikut sertanya SMP Katolik Stela Maris Tomohon dalam kejuaraan Walikota Cup Tomohon.

“Jadi sekolah kami (SMP Katolik Stela Maris) tidak ambil bagian dalam lomba basket Walikota Cup Tomohon. Sehingga ketika kami berlatih di Fictor Roring Basketball Academy dan mendengar ada kompetisi 3×3 ini, kami ingin menunjukan kalau siswa di SMP Katolik Stela Maris punya bakat di dunia bola basket,” ungkap Rafael sembari menambahkan pihak sekolah tidak mengetahui kalau ada siswa yang berinisiatif mengikuti kompetisi tersebut.

Di sisi lain, Sergio Djarumia sebagai salah satu personal yang berinisiasi membentuk tim mengaku optimis akan menjuarai kompetisi tersebut meskipun tim UNDERATED SUPERSTAR tidak diunggulkan.

“Seperti nama tim kami, UNDERATED SUPERSTAR yang bisa diartikan ‘superstar yang diremehkan’. Namun kami optimis bisa memenangkan turnamen tersebut, karena di tim kami ada sosok Avior Kalesaran yang sudah berpengalaman mengikuti perlombaan bola basket. Apalagi ada tim yang juga mengikuti kompetisi 3×3 saat uji tanding kami selalu menang. Makanya kami optimis bisa menangkan turnamen ini,” tukas Sergio.

Diketahui, turnamen 3×3 ROAR Megamas Kategori Umur (KU) 14 akan melibatkan 21 tim yang akan adu skil sejak 16-17 September 2023.

Berikut pembagian grup turnamen 3×3 ROAR Megamas Kategori Umur (KU) 14 boys :

GRUP A

– ONE BITUNG
– THE FOUR E
– EDHOMVP
– PALING SPAN
– JOHELS
– THE GRIMREAPER

GRUP B

– LOSNITO
– BBC A
– THE CLOWN
– RINTE KOKI
– SECRET

GRUP C

– ROAR HOOPERS
– FALCON
– BALLERS
– AQUINO
– 4 EAGLES

GRUP D

– MIGAS SAKTI
– KOTAMOBAGU
– EAGLES BOYS
– BBC B
– UNDERATED SUPERSTAR

 

Christy Lompoliuw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *