CYBERSULUT.NET – Pengesahan Revisi Undang-Undang TNI menjadi UU TNI dalam rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, disambut positif masyarakat Kota Medan Provinsi Sumatera Utara, Kamis (20/3/2025).
Sebagai bentuk syukur atas pengesahan RUU TNI tersebut, masyarakat di Medan menggelar aksi berbagi takjil di bulan puasa ini.
Menurut Abi selaku koordinator aksi, dengan disahkannya RUU TNI menjadi UU TNI oleh DPR. TNI dinilai sebagai penjaga kedaulatan NKRI sangat berarti bagi rakyat Indonesia.
“Bukti sudah banyak TNI membantu Polri dalam memerangi segala bentuk kejahatan. Kami warga Kota Medan bangga dengan TNI. Bravo TNI wujudkan keamanan bagi kami semua. Kami mendambakan kehadiran kalian selama ini,” ujar Abi.
Diketahui, pengesahan UU TNI oleh DPR RI ini tak mendapat penolakan dari delapan fraksi di DPR. Namun, masing-masing fraksi memberikan catatan.
“Tiba lah saatnya kami meminta persetujuan fraksi-fraksi terhadap rancangan undang-undang tentang perubahan atas undang-undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia, apakah dapat disetujui untuk disahkan menjadi undang-undang?” tanya Ketua DPR RI Puan Maharani.
“Setuju,” jawab seluruh anggota dewan yang hadir.
“Terima kasih,” ucap Puan sembari mengetok palu tanda disetujui revisi UU TNI menjadi UU TNI.