CYBERSULUT.NET – Pembangunan jalan tol Manado-Bitung berdampak pada luapan banjir pasir bagi warga di Kelurahan Madidir Weru Kota Bitung.
Untuk itu, Walikota Bitung Maximiliaan Jonas Lomban (MJL) melakukan koordinasi bersama pihak pengelola jalan tol untuk menyiasati peminimalisiran dampak di kemudian hari.
“Saya sudah meminta pengelola jalan tol untuk memperbanyak sumur resapan agar kalaupun toh dia meluap yang datang air bukan pasir seperti saat ini,” tegas MJL.
Walikota yang didampingi Ketua TP PKK Kota Bitung sekaligus Ketua PMI Kota Bitung Khouni Lomban Rawung saat mengunjungi warga terdampak, menghimbau seluruh pihak untuk tetap waspada.
“Dengan adanya hal ini, saya mengimbau kepada seluruh masyarakat yang berada di daerah rawan bencana agar selalu waspada ketika terjadinya hujan dan kepada seluruh pemerintah Kelurahan dan Kecamatan di Kota Bitung untuk dapat mengecek lokasi masing-masing wilayah dan segera berkoordinasi dengan instansi terkait bila ada hal menonjol di wilayah masing-masing,” tegas Walikota MJL.
Diketahui, jumlah korban banjir di Kelurahan Madidir Weru berjumlah 15 rumah, 8 KK dan 86 jiwa.
REDAKSI