CYBERSULUT.NET – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Provinsi Sulawesi Utaaa (Sulut) Irjen Pol DR.R.Sigit Tri Hardjanto, SH, MSi bersama keluarga dan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polda Sulut melakukan safari lebaran, pada perayaan hari raya Idul fitri 1440 H.
Kegiatan tersebut dilakukan usai sholat Id berjemaah di lapangan Mapolda Sulut, Rabu (05/06/2019). Kunjungan safari lebaran dibeberapa tempat, diantaranya dikediaman Kepala Bakamla Sulut Tommy Sanap dan Anggota DPRD Sulut Ayub Ali,
Dalam kesempatan tersebut, dikatakan Kapolda Sigit bahwa menjaga silahturahmi adalah hal penting dalam kehidupan sosial bernegara,
“Toleransi di Sulut itu selalu terjaga, dan bersama seluruh stakeholder beserta semua elemen masyarakat wajib menjaga itu” ujar Sigit.
Turut hadir pada safari ramadhan tersebut, Direskrimsus Kombes Pol Yandri Irsan, Dirlantas Polda Sulut Kombes Pol N. Gunawan.
Oktaviana Mundung