GSVL-Mor Turun Langsung Bantu Evakuasi Korban Longsor dan Banjir Manado

Walikota Manado saat meninjau lokasi banjir. (Foto : Humas Pemerintah Kota Manado)

CYBERSULUT.NET – Hujan deras yang mengguyur kota Manado, Jumat (1/2/2019) sore mengakibatkan terjadinya banjir disertai tanah longsor dibeberapa titik.

Terpantau dari CCTV Cerdas Command Center Pemerintah Kota Manado, ketinggian air sudah melewati garis level bahaya.

Sebagai pemimpin kota Manado, Walikota G.S.Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan (Mor) langsung terjun ke lokasi banjir dan tanah longsor di daerah Tuminting, Banjer, Taas, Tikala, Sario, dan sekitarnya untuk memantau langsung kondisi ketinggian air dan situasi pasca terjadi banjir dan tanah longsor.

Walikota Vicky Lumentut, yang meninjau daerah Tuminting langsung membantu mengevakuasi warga lanjut usia yang mengungsi dengan menggunakan mobil patroli 901, sedangkan Wakil Walikota Mor Bastiaan memberikan bantuan ambulans serta melihat evakuasi korban longsor di daerah Taas.

Wakil Walikota Manado saat meninjau lokasi banjir (Foto : Humas Pemerintah Kota Manado)

Walikota Manado menghimbau warga yang bermukim di wilayah bencana agar segera mengungsi ke tempat yang lebih aman.

“Dihimbau kepada seluruh masyarakat terutama yang tinggal di bantaran sungai dan daerah rawan longsor dan banjir, harap segera mengungsi ke lokasi yang lebih aman,” kata Vicky Lumentut.

Lanjut Lumentut, Pemkot Manado membuka Posko Kesehatan dan bantuan penanggulangan bencana untuk bisa didatangi masyarakat yang tertimpa bencana.

“Bagi masyarakat korban banjir dan tanah longsor yang membutuhkan obat-obatan, Posko Kesehatan menyiapkan yang diperlukan ada di beberapa titik,” jelas Walikota Manado.

 

 

EditorĀ  : REDAKSI

Sumber : Humas Pemkot Manado

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Continue copy, click home