Bakti Nuswantara Sulut Yakin Kepemimpinan Jerry Sambuaga di AMPI Bawa Semangat Baru Untuk Partai Golkar

Jerry Sambuaga - Brian Rompas

CYBERSULUT.NET – DPP AMPI (Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia) sebagai salah satu organisasi kepemudaan dan sebagai sumber laboratorium yang mencetak kader muda Partai Golkar resmi memiliki pemimpin baru.

Sosok Jerry Sambuaga yang saat ini mengemban tugas ebagai Wakil Menteri Perdagangan, dipercayakan untuk memimpin DPP AMPI (Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia) Periode 2022-2027 dalam Munas ke AMPI ke IX yang digelar di Bandung, Jawa Barat, Senin (7/3/2022).

Putra dari salah satu senior DPP Golkar, Theo Sambuaga tersembut resmi menggantikan Dito Ariotedjo yang selesai masa jabatannya sebagai Ketua Umum AMPI.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Bakti Nuswantara Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dibawah kepemimpinan Brian Lery Riedel Rompas menyampaikan selamat dengan harapan kepemimpinan Jerry Sambuaga di AMPI akan membawa perubahan yang lebih baik lagi.

“Saya yakin akan ada semangat baru dibawah kepempinan sosok Jerry Sambuaga mampu melahirkan kader-kader terbaik untuk Partai Golkar kedepan nanti. Serta turut memberikan pemikiran yang berkualitas dalam mendukung pemerintahan pusat hingga daerah,” singkat Brian Rompas saat dihubungi CYBERSULUT, Senin (7/3/2022).

 

 

 

Christy Lompoliuw

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Continue copy, click home