Ikut Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara, Bupati Minut : Ini Komitmen Pemerintah Bantu Penyelenggara Pemilu

CYBERSULUT.NET – Jelang pemilihan umum tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan aplikasi SIREKAP (Sistem Rekapitulasi dan Informasi), Senin (29/01/2024).

Simulasi yang diikuti langsung Bupati Minut, Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung serta 34 pemilih lainnya, 35 kertas suara lima jenis pemilihan yaitu DPR RI, DPD, DPR Provinsi, DPRD Kabupaten dan Pilpres berhasil dicoblos.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Joune Ganda menyampaikan proses simulasi sangat penting sebagai gambaran pelaksanaan pemungutan suara di TPS nanti.

“Kita harus bertanggung jawab terhadap bangsa dan negara, oleh sebab itu kita harus memberikan hak suara saat hari pemilihan nanti,” kata Bupati.

Dikatakan Bupati, untuk pemilu tahun 2024 ada yang sedikit berbeda dan luar biasa, yaitu peluncuran aplikasi Sistem Rekapitulasi dan Informasi (SiRekap) yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Ini merupakan komitmen dari penyelenggara pemilu yang langsung, umum, bebas, rahasia dan adil. Pemkab Minut sejak awal tahapan sampai akhir tetap pada komitmen untuk membantu penyelenggara pemilu agar hajatan ini bisa terselenggara dengan baik. Bantuan pemkab Minut ini sifatnya hanya sebagai pendamping sementara untuk penyelengaraan sepenuhnya oleh KPU,” tandas Bupati.

Sebelumnya, Ketua KPU Minut Hendra Lumanau mengatakan semua tahapan pemungutan dan penghitungan suara Pemulu 2024 diuji dalam simulasi ini.

“Baik DPT, hasil dari tahapan pencalonan, pendistribusian logistik yang memperhatikan tepat waktu, tepat jumlah, tepat jenis tepat sasaran dan penghitungan suara. Oleh karena itu simulasi ini menjadi sangat penting dilakukan. Simulasi ini dilakukan secara terbuka agar kita dapat memberikan catatan-catatan sebagai koreksi untuk pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara nanti pada 14 Pebruari nanti,” terang Lumanauw yang serentak berterima kasih kepada pemerintah kabupaten yang terus mensuport tugas penyelengara pemilu.

Hadir dalam acara simulasi ini, Forkopimda Minut antara lain, Dandim 1310 Bitung, Letkol Hanif Tupen, Kapolres Minut AKBP Dandung Putut Wibowo, Kajati Minut, Ketua Pengadilan Negeri Airmadidi, Komisioner Bawaslu Waldi Mokodompit, para pejabat eselon II terkait, perwakilan partai politik serta jurnalist biro Minut.

 

REDAKSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Continue copy, click home