14 Legislator Sulut Sukses Divaksinasi, 2 Batal

0
27
Anggota DPRD Sulut, Melisa Gerungan saat menerima suntikan Vaksin COVID-19. (Foto : Istimewa)

CYBERSULUT.NET – Sebagai panutan bagi masyarakat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) maupun Kabupaten/Kota, 14 dari 45 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulut sukses menerima divaksinasi COVID-19. Sementara 2 anggota lainnya batal menerima vaksinasi karena alergi dan tekanan darah tinggi.

Terpantau media, Selasa (2/3/2021) 14 Anggota DPRD Sulut yang divaksin diantaranya, Arthur Kotambunan, Johny Panambunan, Imelda Novita Rewah, Henry Walukow, Muslimah Mongilong, Amir Liputo, Berty Kapojos, Agustine Kambey, Ronald Sampel, Fanny Legoh, Ilham Idrus, Melky Jakhin Pangemanan, I Nyoman Sarwa dan, Melissa Gerungan. Sementara yang batal, Careig Runtu dan Vonny Paat.

Sekretaris DPRD Sulut, Glady Kawatu saat ditemui media mengatakan, dengan divaksinasinya para anggota DPRD, akan memberi rasa aman dalam menjalankan tugas dan fungsi ditengah masyarakat meskipun harus tetap patuh dengan protokol kesehatan.

“Tentu atas nama pimpinan dan anggota DPRD, kami berterima kasih kepada Gubernur dan Wagub serta Sekprov hingga Dinas Kesehatan yang sudah memfasilitasi vaksinasi di DPRD Sulut. Kami berharap semua anggota DPRD maupun jajaran di lingkup Sekretariat DPRD bisa tuntas divaksinasi kedepan nanti dan tentu saja harapan utama pandemi ini segera berlalu,” tukas Glady Kawatu.

Sebelumnya, Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw serta Ketua DPRD Sulut, Andi Silangen juga telah sukses divaksinasi COVID-19.

 

 

Christy Lompoliuw

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here